A. Mengapa harus mengikuti pelatihan di YP Fitri Al-Baasitu?

  1. Yayasan Pendidikan Fitri Al-Baasitu merupakan Lembaga pendidikan non formal yang bergerak di bidang pendidikan dan pelatihan yang telah menyelenggarakan pelatihan berbasis kompetensi dan berfokus pada layanan pendidikan dan pelatihan berbasis teknologi digital, guna terciptanya suasana pembelajaran yang efektif, efisien dan dapat diakses oleh siapapun, kapanpun dan dimanapun. Dengan totalitas dan profesionalisme kerja, kami yakin mampu memberikan pelayanan yang optimal dan pengajar yang berkualitas sehingga mampu membantu masyarakat dalam mengakses pendidikan yang lebih baik.
  2. Program pelatihan yang kami tawarkan meliputi Desain Grafis, Pemasaran Digital, Aplikasi Perkantoran atau Microsoft Office dan AutoCAD. Program tersebut merupakan program yang banyak diminati oleh masyarakat umum dalam rangka upaya peningkatan kompetensi. Dengan kompetensi yang meningkat, diharapkan peserta didik memiliki daya tarik lebih tinggi dalam dunia kerja ataupun dalam kegiatan berwirausaha.
  3. Untuk informasi pelatihan lebih lengkapnya bisa Anda lihat pada website YP Fitri Al-Baasitu -> fitrialbaasitu.com

B. Bagaimana cara mendaftar dan membuat akun di LMS YP Fitri Al-Baasitu?

  1. Kunjungi LMS YP FITRI AL BAASITU fitrialbaasitu.com
  2. Klik tombol “Redeem Voucher”.
  3. Lengkapi data diri Anda, masukkan :
    1. Kode Kupon -> Kode voucher
    2. Nomor Pra Kerja -> Isi dengan angka 16 digit
    3. Nama Lengkap -> Sesuaikan dengan nama lengkap di Prakerja
    4. Nomor Whatsapp
    5. Email
    6. Password
    7. Konfirmasi Password
  4. Klik tombol “Daftar”
  5. Jika berhasil melakukan pendaftaran secara otomatis peserta akan menerima email pemberitahuan bahwa Anda telah berhasil redeem dan membuat akun di LMS YP Fitri Al-Baasitu.
  6. Setelah berhasil melakukan pendaftaran peserta bisa langsung masuk ke dashboard pelatihannya, lalu klik tombol “Pilih” pada program pelatihan, dan bisa langsung mengikuti kelas pelatihan.
  7. Catatan :
    1. Jika peserta sudah pernah melakukan registrasi atau pendaftaran di LMS YP FITRI AL BAASITU dan ingin memasukkan kode voucher pelatihan baru, maka peserta bisa langsung “Login” (masukkan alamat email dan password).
    2. Setelah berhasil melakukan login, lalu pilih tombol “Redeem Kupon”, masukkan kode kupon atau kode voucher baru.

C. Bagaimana cara mengganti nama profil, nomor telepon dan email pada akun peserta di LMS YP Fitri Al-Baasitu?

  1. Anda bisa mengganti nama profil, nomor telepon dan email di akun Anda dengan melakukan login terlebih dahulu.
  2. Pilih icon profil di sebelah atas samping kanan nama Anda, pilih menu “Profil Saya”.
  3. Pilih bagian “Akun Saya”
  4. Ubah nama, nomor telepon, ataupun email Anda di bagian kolom “Nama”, “No HP” dan “Email”.
  5. Tekan tombol “Simpan”.
  6. Perlu diingat bahwa nama profilmu akan tertera di setiap sertifikat yang akan Anda dapatkan, sehingga pastikan bahwa nama Anda sudah sesuai dan benar.

D. Berapa banyak perangkat yang dapat saya gunakan dengan satu akun?

  1. Akun LMS YP Fitri Al-Baasitu dapat diakses melalui smartphone, tablet, laptop maupun computer.
  2. Anda juga dapat mengakses akun yang sama dengan lebih dari satu perangkat yang berbeda.

E. Mengapa akun saya tidak bisa diakses?

      Beberapa kemungkinan yang ada meliputi:
  1. Email yang Anda masukkan belum terdaftar atau gagal terdaftar di LMS YP Fitri AL-Baasitu.
  2. Apabila Anda lupa email yang didaftarkan di LMS YP Fitri Al-Baasitu, maka Anda bisa menghubungi kontak Customer Service kami untuk bisa segera diproses.
  3. Password yang Anda masukkan salah. Apabila Anda lupa password, pilih tombol “Lupa password”, Silakan masukkan email anda untuk mereset password, klik tombol “Reset”. Setelah itu secara otomatis Anda akan menerima email yang berisi link untuk mereset password akun Anda di LMS YP Fitri Al-Baasitu.
  4. Apabila Anda mengalami kendala selain yang disebutkan di atas, Anda bisa menghubungi kami.

F. Bagaimana cara masuk atau login ke LMS YP Fitri Al-Baasitu?

  1. Kunjungi LMS YP FITRI AL BAASITU fitrialbaasitu.com.
  2. Pilih tombol “Login” yang terletak di sebelah kanan atas pada halaman depan website.
  3. Masukkan email dan password Anda.
  4. Tekan tombol “Login”.

G. Bagaimana bila saya lupa password saat masuk atau login?

  1. Apabila Anda lupa password, pilih tombol “Lupa password?”.
  2. Silakan masukkan email anda untuk mereset password, klik tombol “Reset”.
  3. Setelah itu secara otomatis Anda akan menerima email yang berisi link untuk mereset password akun Anda di LMS YP Fitri Al-Baasitu dan segera klik link tersebut (Pada link reset password ada masa berlakunya, dan harus segera digunakan untuk mereset password)
  4. Peserta akan diarahkan untuk mengisi “Email Anda”, “Password Baru“ dan “Konfirmasi Password”.
  5. Lalu klik tombol ”Reset” dan password berhasil diubah.

H. Bagaimana cara mengubah password saya?

  1. Anda bisa mengubah password di akun Anda dengan melakukan login terlebih dahulu.
  2. Pilih icon profil di sebelah atas samping kanan nama Anda, pilih menu “Profil Saya”
  3. Pilih bagian “Ubah Password”
  4. Ubah password Anda dengan mengisi kolom “Password Lama”, “Password Baru” dan “Konfirmasi Password”.
  5. Tekan tombol “Simpan”.

I. Kelas apa saja yang ada di YP Fitri Al-Baasitu?

  1. Program pelatihan yang kami tawarkan meliputi desain grafis, pemasaran digital, aplikasi perkantoran atau Microsoft Office dan AutoCAD. Program tersebut merupakan program yang banyak diminati oleh masyarakat umum dalam rangka upaya peningkatan kompetensi. Dengan kompetensi yang meningkat, diharapkan peserta didik memiliki daya Tarik lebih tinggi dalam dunia kerja ataupun dalam kegiatan berwirausaha.
  2. Setiap kelas pelatihan memiliki materi dasar yang mudah dipahami sehingga cocok untuk pemula yang ingin belajar dan mengembangkan kemampuan di bidang yang diinginkan. Di setiap kelas pelatihan juga dilengkapi dengan pre-test, kuis antar modul, post-test, modul/ebook, sesi konsultasi. Peserta akan mendapatkan sertifikat kompetensi kelulusan dan sertifikat penyelesaian secara langsung setelah menyelesaikan kelas pelatihan dan sertifikat juga dapat diunduh dan dicetak.
  3. Semua kelas pelatihan di YP Fitri Al-Baasitu dapat diakses kapanpun artinya peserta bisa membuka kembali akses video/ebook dari kelas pelatihan yang sudah diselesaikan.
  4. Kelas pelatihan YP Fitri Al-Baasitu dapat dilihat lebih lengkapnya di alamat website berikut -> fitrialbaasitu.com.

J. Apakah saya bisa mengunduh materi pembelajaran?

  1. Terdapat modul/ebook di setiap materi pembelajaran yang dapat diunduh kapanpun.

K. Bagaimana bentuk mekanisme evaluasi pembelajaran di LMS YP Fitri al-baasitu?

      Mekanisme Evaluasi Pembelajaran dilaksanakan dengan tujuan untuk memastikan peserta telah mengikuti program pelatihan, sehingga wajib menyediakan Pre Test, Post Test, Formative Assessment (Kuis Antar Modul) dan Tugas Uji Praktik.

  1. Pre Test & Post Test
    1. Pre Test dan Post Test bertujuan untuk mengukur peningkatan kompetensi peserta terhadap seluruh materi yang telah dipelajari.
    2. Terdapat paket soal untuk Pre Test dan Post Test dengan masing-masing paket terdiri atas 20 butir pertanyaan.
    3. Nilai atau point yang didapatkan peserta akan ditampilkan setelah peserta selesai mengerjakan Pre Test dan Post Test.
    4. Pre Test tidak memiliki syarat minimal kelulusan.
    5. Post Test memiliki syarat minimal kelulusan yaitu 60.
    6. Peserta diperbolehkan untuk mengulang Post Test sampai mencapai syarat minimum kelulusan.
    7. Jika nilai Post Test peserta memenuhi syarat minimal kelulusan maka, peserta akan mendapatkan 2 jenis sertifikat yaitu Sertifikat Kompetensi Lulusan dan Sertifikat Penyelesaian.
    8. Jika nilai Post Test peserta tidak memenuhi syarat minimal kelulusan maka, peserta akan mendapatkan 1 jenis sertifikat yaitu Sertifikat Penyelesaian.
  2. Kuis Antar Modul
    1. Kuis antar modul bertujuan untuk mengukur peningkatan kompetensi peserta terhadap materi per modul yang telah dipelajari.
    2. Terdapat paket soal untuk Kuis dengan masing-masing paket terdiri atas 5 butir pertanyaan.
    3. Nilai atau point yang didapatkan peserta akan ditampilkan setelah peserta selesai mengerjakan Kuis.
    4. Post Test memiliki syarat minimal kelulusan yaitu 80..
    5. Jika nilai kuis peserta tidak memenuhi syarat minimal kelulusan maka, peserta tidak akan bisa melanjutkan ke tahapan materi berikutnya, dan peserta wajib mengulangi kembali mengerjakan kuis hingga mendapatkan hasil nilai yang sesuai dengan syarat minimal kelulusan.
  3. Tugas Uji Praktek (Uji Kemampuan)
    1. Tujuan dari tugas uji praktek adalah untuk mengukur hasil pembelajaran peserta ke dalam sesuatu yang konkret.
    2. Bentuk pengumpulan tugas oleh peserta dapat berupa video rekaman atau hasil produk dari kompetensi yang diajarkan.
    3. Untuk ketentuan mengerjakan dan mengirimkan tugas uji praktek bisa Anda lihat pada form di menu “Uji Praktek”.

L. Bagaimana cara untuk mendapat sertifikat?

  1. Syarat utama untuk mendapatkan sertifikat dari LMS YP Fitri Al-Baasitu adalah peserta wajib menyelesaikan tahapan pembelajaran pada pelatihan yang sudah dibeli.
  2. Terdapat dua jenis sertifikat yaitu Sertifikat Kompetensi Lulusan dan Sertifikat Penyelesaian yang memiliki kriteria evaluasi pembelajaran sebagai berikut :
    1. Jika nilai Post Test peserta memenuhi syarat minimal kelulusan maka, peserta akan mendapatkan dua jenis sertifikat yaitu Sertifikat Kompetensi Lulusan dan Sertifikat Penyelesaian.
    2. Jika nilai Post Test peserta tidak memenuhi syarat minimal kelulusan maka, peserta akan mendapatkan 1 jenis sertifikat yaitu Sertifikat Penyelesaian.
    3. Jika peserta ingin mendapatkan dua jenis sertifikat (Sertifikat Kompetensi Lulusan dan Sertifikat Penyelesaian) tetapi nilai Post Test tidak memenuhi syarat minimal kelulusan maka, peserta diperbolehkan untuk mengulang Post Test sampai peserta mencapai syarat minimum kelulusan.

M. Apakah saya dapat mengubah nama pada sertifikat?

      Anda bisa mengganti nama pada sertifikat yang sudah Anda dapatkan dengan cara :
  1. Anda bisa mengganti nama sertifikat dengan menggunakan akun Anda dengan melakukan login terlebih dahulu.
  2. Pilih icon profil di sebelah atas samping kanan nama Anda, pilih menu “Profil Saya”.
  3. Pilih bagian “Akun Saya”.
  4. Ubah nama Anda di bagian kolom “Nama”.
  5. Tekan tombol “Simpan”.
  6. Perlu diingat bahwa nama profil yang tertera di dashboard akun Anda akan muncul di setiap sertifikat yang akan Anda dapatkan, sehingga pastikan bahwa nama Anda sudah sesuai dan benar.

N. Bagaimana cara mengunduh sertifikat?

  1. Kunjungi LMS YP FITRI AL BAASITU https://fitrialbaasitu.com/
  2. Klik tombol “Login”.
  3. Masukkan “Alamat Email” dan “Password”.
  4. Pilih dahulu kelas pelatihan yang sudah anda selesaikan.
  5. Pilih menu “Sertifikat”.
  6. Klik tombol “Sertifikat Kompetensi” atau “Sertifikat Penyelesaian”.
  7. Sertifikat akan muncul pada tab halaman baru, lalu Anda bisa langsung memngunduh sertifikat dengan cara memilih tombol gambar icon panah ke bawah “Download” atau dengan gambar icon “Save” yang terletak di bagian atas sebelah kanan sertifikat.
  8. Jika Anda ingin mencetak sertifikat secara langsung pada web browser, Anda bisa memilih tombol dengan gambar icon “Print” yang terletak di bagian atas sebelah kanan sertifikat.

O. Bagaimana cara akses sesi konsultasi (live session) di LMS YP Fitri Al-Baasitu?

  1. Download atau install aplikasi Zoom di perangkat Anda.
  2. Login akun pada https://fitrialbaasitu.com/
  3. Pilih menu "Live Session".
  4. Klik "Jadwal" dan cek jadwal live session.
  5. Klik link yang sudah tertera pada tabel jadwal live session.
  6. Apabila terkendala pada akses link tersebut, maka Anda dapat menggunakan “ID Vicon” dan “Passcode” pada aplikasi Zoom.
  7. Ikuti sesi konsultasi sesuai dengan jadwal (tanggal dan jam) yang telah ditentukan.
  8. Gunakan nama Zoom sesuai dengan nama yang terdaftar di akun Prakerja.

P. Apakah saya bisa bertanya kepada pengajar?

  1. Peserta bisa bertanya dan berkonsultasi secara langsung pada sesi konsultasi (live session) melalui aplikasi Zoom di setiap kelas pelatihan.
  2. Jadwal sesi konsultasi dapat dilihat setelah peserta menyelesaikan kelas pelatihan di LMS YP Fitri Al-Baasitu.
  3. Selain itu Anda juga bisa menyampaikan pertanyaan untuk pengajar kepada kami melalui fasilitas diskusi maupun dengan menghubungi kontak customer service kami, dan kami akan menyampaikan jawabannya kepada Anda.

Q. Bagaimana cara menghubungi kontak YP Fitri Al-Baasitu?

      Anda bisa menghubungi customer service kami melalui :
      Telepon : 0351 2816658
      Email : csalbaasitu2@gmail.com
      Telegram : https://t.me/CsYpfitrialbaasitu